ADHI Karya Topping Off Gedung Onkologi RSMH Palembang — Wujudkan Layanan Kesehatan Modern di Palembang Sumatera Selatan

ADHI Karya Topping Off Gedung Onkologi RSMH Palembang — Wujudkan Layanan Kesehatan Modern di Palembang Sumatera Selatan
ADHI Karya Topping Off Gedung Onkologi RSMH Palembang — Wujudkan Layanan Kesehatan Modern di Palembang Sumatera Selatan

JAKARTA - PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI) secara resmi menandai selesainya tahap struktur utama atau Seremonial Topping Off pada proyek Gedung Onkologi Terpadu RSUP Dr. Mohammad Hoesin (RSMH) Palembang pada Selasa (21/08). Turut hadir dalam acara ini, antara lain dr. Azhar Jaya, S.H., S.KM., MARS, Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia; dr. Siti Khalimah, Sp.KJ., MARS, Direktur RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang; Bapak Dody Usodo Hargo Suseno, Komisaris Utama ADHI Karya; dan Bapak Harimawan, Direktur Operasi II ADHI Karya.

Gedung Onkologi Terpadu RSMH akan menjadi pusat layanan kanker pertama di Sumatera Selatan, dengan luas bangunan mencapai ±28.500 m² yang terdiri dari delapan lantai dan satu basement, serta kapasitas 237 tempat tidur. Fasilitas ini dirancang dengan teknologi modern dan sistem pelayanan terpadu, mencakup ruang kemoterapi, radioterapi, diagnostik, serta perawatan pasien secara komprehensif.

“Melalui pembangunan Gedung Onkologi RSMH Palembang, ADHI Karya berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam menyediakan infrastruktur kesehatan yang modern dan humanis bagi masyarakat Indonesia. Topping off ini menjadi tonggak penting dari perjalanan panjang pembangunan gedung yang diharapkan menjadi rujukan utama penanganan kanker di wilayah Sumatera Selatan dan sekitarnya,” ujar Bapak Dody Usodo Hargo Suseno.

Baca Juga

INKA Jelaskan Dinamika Sistem Pintu KRL pada Fase Pendampingan Operasional Awal

Dengan rampungnya tahap struktur, proyek kini memasuki fase penyelesaian akhir (finishing stage) yang meliputi pekerjaan MEP (Mechanical, Electrical, and Plumbing), interior, serta instalasi fasilitas medis, dengan target penyelesaian sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Melalui pembangunan Gedung Onkologi Terpadu RSMH Palembang, ADHI Karya terus berkomitmen menghadirkan karya konstruksi yang tepat waktu, tepat mutu, mengutamakan keselamatan kerja, dan berorientasi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat.

Mazroh Atul Jannah

Mazroh Atul Jannah

Energika.id adalah media online yang menyajikan berita sektor energi dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.

Rekomendasi

Berita Lainnya

Performa Solid, Bank Mandiri Bagikan Dividen Interim Rp9,3 Triliun

Performa Solid, Bank Mandiri Bagikan Dividen Interim Rp9,3 Triliun

Kia Siapkan Strategi Baru Untuk Perkuat Posisi Bisnis Otomotif Indonesia

Kia Siapkan Strategi Baru Untuk Perkuat Posisi Bisnis Otomotif Indonesia

Produksi Emas BRMS Diprediksi Naik Signifikan Sepanjang Tahun 2026

Produksi Emas BRMS Diprediksi Naik Signifikan Sepanjang Tahun 2026

Bukan Sekadar Pembangkit Listrik Hijau, PLTA Sipansihaporas Cegah Banjir Kayu saat Bencana Sumatra

Bukan Sekadar Pembangkit Listrik Hijau, PLTA Sipansihaporas Cegah Banjir Kayu saat Bencana Sumatra

Mandiri Micro Fest 2025 Dorong Pelaku Mikro Naik Kelas, Transaksi Digital Melonjak 45%

Mandiri Micro Fest 2025 Dorong Pelaku Mikro Naik Kelas, Transaksi Digital Melonjak 45%